Cara Membuka Pintu Mobil yang Terkunci

Cara Membuka Pintu Mobil yang Terkunci

Sebagai pemilik mobil apakah kamu pernah mengalami pintu mobil yang terkunci ? saat mengalami hal tersebut tentunya kamu merasa sangat panik karena takut pintu mobilnya tidak bisa dibuka lagi apalagi jika terkunci dari dalam. Kamu harus mencari cara membuka pintu mobil yang terkunci yang paling tepat agar kamu bisa membuka kembali mobil kamu dan kalau bisa tanpa merusak pintu mobil tersebut.

Ada beberapa cara yang bisa kamu coba lakukan untuk membuka pintu mobil yang terkunci dari dalam. Saat kamu mengalami kejadian pintu mobil terkunci jangan panik dulu apalagi buru-buru memanggil tukang kunci. Kamu bisa mencoba beberapa cara untuk membuka pintu mobil yang terkunci sendiri, tanpa bantuan dari tukang kunci.

Kamu juga bisa memilih cara yang paling mudah dan tidak akan merusak komponen mobil kamu.

Faktor Penyebab Pintu Mobil Terlunci

Sebelum membahas mengenai cara membuka pintu mobil yang terkunci, ada baiknya kamu mengatahui faktor penyebab pintu mobil terkunci. Ada banyak faktor yang bisa menjadi penyebab pintu mobil kamu terkunci dari dalam, dan kamu tidak bisa membukanya.

Apabila permasalahannya adalah kunci mobil kamu hilang atau ketinggalan kamu bisa langsung menggunakan kunci duplikat, namun bagaimana jika penyebab pintu mobil terkunci bukan karena kunci mobil kamu hilang atau ketinggalan. Kamu juga harus tahu faktor lain yang bisa menyebabkan pintu mobil terkunci. Berikut penjelasannya :

1. Kotoran Menumpuk Pada Handle Pintu Mobil

Faktor pertama yang bisa menyebabkan pintu mobil kamu terkunci sendiri adalah karena ada kotoran yang menumpuk pada handle pintu mobil kamu. Jadi akibatnya handle pintu menjadi seret dan sulit untuk dibuka atau bahkan tidak mau terbuka sama sekali atau terkunci. Selain itu penumpukan kotoran pada handle juga bisa menyebabkan handle pintu menjadi berkarat.

Related  Cara Membuka Pola HP Vivo

2. Motor Pengerak Berkarat

Faktor penyebab pintu mobil terkunci yang kedua adalah motor pengerak sudah berkarat. Apabila motor pengerak mobil kamu jarang menerima perawatan ataupun karena usia pemakaiannya yang sudah cukup lama juga bisa menyebabkan pintu mobil menjadi seret dan sulit untuk dibuka karena sudah berkarat. Selain sulit dibuka bisa saja handle pintu mobil menjadi terkunci atau tidak bisa dibuka sama sekali.

Jadi kamu harus sering-sering mengecek atau merawat mobil kamu untuk mencegah atau meminimalisir terjadinya kerusakan.

3. Pintu Penyok

Berikutnya faktor terakhir yang bisa menjadi penyebab pintu mobil terlkunci adalah karena pintu mobil kamu penyok atau telah terjadi benturan yang keras pada pintu mobil kamu. Yang menyebabkan banyak komponen pada pintu mobil rusak dan banyak posisi yang berubah sehingga pintu mobil kamu terkunci atau tidak bisa dibuka.

Itulah beberapa faktor yang bisa menyebabkan pintu mobil kamu terkunci, untuk mencegah pintu mobil terkunci kamu bisa menghindari hal-hal diatas dengan lebih memperhatikan perawatan mobil. Jika bisa melakukan perawatan mobil secara berkala.

Cara Membuka Pintu Mobil yang Terkunci

Cara Membuka Pintu Mobil yang Terkunci
Membuka Pintu Mobil yang Terkunci

Setelah kamu mengetahui faktor penyebab pintu mobil terkunci, sekarang kami harus tahu cara membuka pintu mobil yang terkunci supaya kamu bisa memilih cara yang mana yang akan kamu lakukan jika kamu mengalami kejadian pintu mobil terkunci sendiri.

Ada beberapa cara yang bisa kamu coba, untuk membuka pintu mobil kamu jika pintu mobil kamu terkunci bukan karena kunci mobil kamu hilang atau ketinggalan. Dibutuhkan cara khusus untuk membuka pintu mobil yang terkunci jika tidak ada celah sedikitpun dari jendela, apalagi jika mobil kamu memiliki teknologi central lock yang membuat mobil terkunci otomatis.

Related  Cara Membuka Pola HP Samsung [Tutorial Bergambar] Paling Baru

1. Dengan Cara Memanfaatkan Gantungan Baju Untuk Membuka Pintu Mobil

Cara pertama untuk membuka pintu mobil yang terkunci adalah dengan menggunakan gantungan baju. Kamu bisa memanfaatkan gantungan baju atau hanger yang kamu miliki untuk memuka pintu mobil kamu, namu harus dengan gantungan baju yang berbahan alumunium dan cara ini bisa kamu terapkan untuk mobil manual bukan matic.

Caranya juga cukup mudah untuk kamu praktekan. Luruskan gantungan bajunya terlebih dahulu. setelah itu tekut salah satu ujung kawat yang berfungsi sebagai pengait dengan ukuran 3 cm sampai 5 cm. Kemudian masukan gantungan baju tersebut pada posisi antara jendela dan segel pintu yang posisinya menutupi dan melindungi jendela dipintu mobil

Selanjutnya geser beberapa inci kebawah sampai kamu merasakan ujung pengait saat meluncur melalui jendela. Lalu putar pengait sehingga mengarah ke mobil. Kamu harus memutar pengait 90 derajat untuk memastikan posisinya tegal lurus. Setelah itu gerakan pengait untuk menangkap tuas pengunci.

Kamu akan bisa melihat tuas pengunci bergerak dan bergoyang saat menyentuh tuas kunci. Kemudian kamu harus terus berusaha agar pengait bisa menangkap tuas kunci. Terakhir tarik keatas untuk membuka kunci.

2. Cara Membuka Pintu Mobil yang Terkunci Dengan Menggunakan Tali

Cara selanjutnya adalah menggunakan tali. Kamu harus memastikan bahwa tali yang akan kamu pakai untuk membuka kunci mobil adalah tali yang kuat dan tidak mudah putus. Atau kamu juga bisa menggunakan tali sepatu.

Kamu harus membuat tali simpul terlebih dahulu, jika kamu belum bisa membuat tali simpul maka kamu bisa mencari informasi terkait cara membuat tali simpul. Dan jangan lupa untuk menyisakan 5 cm sampai 8 cm untuk simpul hidup supaya lingkaran lebih mudah untuk masuk kedalam kunci sebelum dikencangkan.

Related  Cara Membuka Akses Google Drive

Setelah itu masukan tali melalui celah pintu, masukan dari sudut paking atas pintu dan tarik untuk membuka celah pada bagian antara pintu dan lapisan karet. Lalu masukan simpul tali yang dibuat kedalam celah pintu yang berbingkai.

Setelah masuk turunkan tali ke dalam mobil. Disini kamu memerlukan penganjal untuk menahan sudut pintu, sementara kamu menekan tali diantara celah pintu. Setelah itu letakkan simpul hidup hingga nantinya terletak diatas kunci manual pintu.

Lalu kencangkan simpul hidup pada tuas kunci, setelah itu tarik keatas sampai kunci terbuka.

3. Dengan Menggunakan Pengaris

Kamu juga bisa menggunakan pengaris untuk membuka pintu mobil yang terkunci. Cara ini bisa kamu gunakan pada mobil yang berteknologi keyless. Caranya lepas karet bawah kaca terlebih dahulu untuk memasukan penggaris ke pengait kunci dengan mudah.

Setelah itu masukan pengaris ke bagian dalam celah yang ada pada kaca pintu. Usahakan kedalamannya kurang lebih 60 hingga 80 cm. Dan perhatikan titik panel kunci dengan cara melihat panel kunci. Selanjutnya pada bagian handle pintu kamu cukup menekannya saja. Jika ditekan akan bisa naik turun layaknya pegas.

Kemudian tekan batang yang keras tersebut sambil kamu menarik bagian handle pintu. Lalu ulangi beberapa kali apabila masih belum berhasil. Kamu harus bersabar jika menggunakan cara ini supaya bisa berhasil dengan sempurna.

Bagaimana cara-cara diatas cukup simpel dan mudah untuk kamu praktekan bukan ?

Demikianlah cara membuka pintu mobil yang terkunci yang bisa kamu coba lakukan apabila kamu mengalami kejadian pintu mobil kamu terkunci dari dalam. Kamu bisa mencoba cara yang paling mudah atau apaling efektif untuk membuka kunci pintu mobil kamu. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

error:
Scroll to Top