GEMATOS.ID | Sudahkah kamu tahu bagaimana cara bayar KRL pakai GoPay itu? Sekarang beli tiket KRL Commuterline makin mudah lewat aplikasi Gojek. Tidak perlu menyiapkan uang tunai, sebab pembayarannya menggunakan saldo dari akun GoPay.
Gojek bersinergi dengan PT Kereta Commuter Indonesia untuk menghadirkan kemudahan bagi masyarakat dalam membeli tiket KRL. Namun ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan. Berikut diterangkan cara order sekaligus bayar pakai saldo GoPay, baik untuk tiket pulang pergi maupun lebih dari satu orang.
Apa Itu GoTransit?
GoTransit adalah fitur yang tersedia di aplikasi Gojek guna memberikan kemudahan pengguna dalam merencanakan perjalanan. Yang mana lewat fitur tersebut bisa menentukan titik keberangkatan awal hingga tujuan dengan lebih efisien. Keberadaan GoTransit melengkapi pilihan moda transaksi publik yang ada di Gojek.
Lewat GoTransit itulah, pengguna Gojek bisa beli tiket KRL Commuterline dengan beberapa klik saja. Dengan cara bayar KRL pakai GoPay pula jauh lebih mudah dan tidak perlu menyiapkan uang tunai. Selain order tiket KRL, dapat menikmati layanan berikut ini:
- Melihat rute dan jadwal perjalanan Transjakarta.
- Melihat jadwal operasional bis.
- Mengecek juga aktivitas MRT dan angkot di hari tersebut.
Syarat utama agar kamu bisa menikmati layanan GoTransit yaitu meng-update aplikasi Gojek. Pastikan memakai aplikasi versi terbaru. Di samping itu, harus berada di wilayah yang sudah ter-cover layanan GoTransit. Kamu dapat order tiket lewat GoTransit jika ada di beberapa daerah berikut ini:
- Jakarta.
- Bogor.
- Depok.
- Tangerang.
- Bekasi.
- Serang.
- Solo.
- Yogyakarta.
- Bandung.
Cara Bayar KRL Pakai GoPay
Sekarang tidak perlu khawatir lagi semisal lupa bawa kartu uang elektronik jika hendak naik KRL. Karena kamu dapat mencoba cara bayar KRL pakai GoPay. Dengan memesan tiket secara online lewat aplikasi Gojek, perjalananmu akan lebih mudah dan nyaman.
Bukan hanya beli satu tiket saja, tapi kamu dapat memesan beberapa tiket KRL sekaligus bila bepergian lebih dari satu orang. Cara pembeliannya sama saja. Sebaiknya, ikuti panduan di bawah ini jika masih bingung.
Langkah 1: Buka Aplikasi Gojek dan Pilih Fitur GoTransit ✔️
Pastikan kamu sudah pakai aplikasi Gojek terbaru. Jika fitur GoTransit belum muncul, padahal berada di wilayah yang bisa menggunakannya, besar kemungkinan aplikasi perlu di-update. Setelah itu, temukan fitur GoTransit dengan cara berikut ini:
- Buka aplikasi Gojek.
- Kemudian klik menu Lainnya yang ada di halaman utama.
- Setelah itu akan ditampilkan berbagai layanan yang disediakan oleh Gojek. Pilih saja GoTransit bila ingin membuat orderan dengan cara bayar KRL pakai GoPay.
Langkah 2: Buka Menu Untuk Beli Tiket KRL
Pada halaman utama GoTransit pun masih ada berbagai fitur yang dapat dimanfaatkan pengguna Gojek. Untuk order tiket KRL, seperti inilah caranya:
- Cari banner Bisa beli tiket KRL di sini!
- Selanjutnya, langsung klik tombol Beli Tiket yang ada di banner tersebut.
Langkah 3: Tentukan Stasiun Keberangkatan dan Tujuan ✔️
Beginilah langkah order dan cara bayar KRL pakai GoPay yang ketiga. Terlebih dahulu, tentukan titik keberangkatan dan tujuannya. Gunakan cara seperti di bawah ini:
- Ketuk kolom Cari stasiun keberangkatan.
- Masukkan nama stasiun KRL yang ingin kamu naiki, misalkan Stasiun Buaran.
- Klik hasil yang ditampilkan oleh aplikasi.
- Langkah selanjutnya, ganti klik kolom Cari stasiun tujuan yang ada di bawahnya.
- Sama seperti mencari titik keberangkatan, di sini masukkan nama stasiun tempatmu turun. Contohnya ingin berhenti di Stasiun Pasar Senen.
- Klik nama stasiun yang muncul di hasil pencarian.
Langkah 4: Cek Total Tagihan ✔️
Stasiun keberangkatan dan tujuan KRL sudah selesai ditambahkan. Sekarang lanjut ke cara bayar KRL pakai GoPay yang keempat. Pada bagian ini, lihat berapa biaya tagihan tiket yang harus kamu bayar. Selain itu ada informasi berlakunya tiket sampai tanggal dan jam berapa.
Langkah 5: Pilih GoPay Sebagai Metode Pembayaran ✔️
- Di sinilah pentingnya cara bayar KRL pakai GoPay yang harus kamu perhatikan. Pilihan metode pembayaran ini ada di bawah rincian tagihan tiket.
- Jika di sana sudah terpilih GoPay, maka biarkan saja dan tidak perlu menggantinya.
- Tapi kalau belum, klik tanda titik tiga di sampingnya untuk memilih metode pembayaran.
- Pilih GoPay dan pastikan saldonya cukup untuk bayar tiket KRL.
- Selesaikan pesanan dengan mengetuk tombol Bayar Tiket.
Langkah 6: Dapatkan Kode QR Tiket KRL ✔️
Setelah dibayarkan, kamu akan dapat kode QR yang digunakan untuk masuk dan keluar stasiun KRL. Setiap tiket memiliki kode yang berbeda-beda. Untuk naik KRL dengan tiket yang dibeli di Gojek, scan kodenya saat masuk lewat gate stasiun. Di sana ada mesin untuk memandai kode agar bisa masuk stasiun.
- Temukan kodenya di halaman Beranda GoTransit atau riwayat pesanan.
- Pastikan menggunakan kode dari tiket yang sesuai.
Nantinya kode tersebut juga dipakai lagi di gate keluar stasiun tujuan. Cara melihat kode keluarnya sebagai berikut:
- Buka halaman utama GoTransit.
- Ketuk tiket yang sama seperti kamu gunakan di stasiun tersebut.
- Di sana tertulis Tiket keluar yang menandakan jika sebelumnya sudah dipakai untuk masuk di stasiun keberangkatan.
- Tekan tombol Kode QR di tiket tersebut.
- Pindai kode di gate agar bisa keluar.
Ada satu hal penting untuk diperhatikan, yakni kode QR tidak boleh di-screenshot. Kadang ada yang berpikir lebih mudah jika di-screenshot dan disimpan di Galeri untuk kamu pakai saat masuk stasiun. Padahal, hanya bisa pakai barcode asli yang otomatis terkoneksi ke e-ticket. Jadi, pastikan jaringan internet bagus saat tiba di stasiun KRL.
Bisakah Beli Tiket KRL Pulang Pergi di Gojek?
Banyak dari pengguna GoTransit yang bertanya, apakah bisa membeli tiket KRL pulang pergi? Jawabannya bisa, yakni menggunakan cara yang sama untuk pembelian tiket keberangkatan. Memang di aplikasi Gojek belum tersedia langsung opsi pulang pergi, namun bisa membuat order lagi. Berikut caranya:
- Buka halaman awal GoTransit. Di sana akan muncul tiket keberangkatan yang sudah dipesan.
- Klik saja opsi Beli Lagi.
- Dengan cara yang sama, masukkan stasiun keberangkatan dan tujuan. Jika tadi Buaran—Pasar Senen, sekarang dibalik.
- Bayar tiket pakai GoPay.
- Cek tiket di beranda GoTransit.
- Klik opsi Cek 1 tiket lainnya.
- Pilih tiket kepulangan dan klik Kode QR untuk menggunakannya.
Bisakah Beli Tiket KRL Lebih dari Satu?
Bagaimana jika hendak naik KRL bersama teman-teman? Jangan khawatir, karena bisa pesan tiket lebih dari satu. Tapi karena belum ada opsi penambahan tiket langsung, maka lakukan dengan cara membuat order ulang.
- Klik tombol Beli Lagi.
- Kemudian lengkapi tiket dengan asal dan stasiun yang sama.
- Selesaikan pembayarannya dengan GoPay.
- Sekarang, kembali ke halaman awal GoTransit.
- Klik Cek 2 tiket lainnya.
- Di sini kamu bisa lihat kalau ada dua tiket dengan titik yang sama.
- Scan kode QR di satu HP secara berganti saat masuk stasiun.
Demikian penjelasan cara bayar KRL pakai GoPay. Kamu bisa memesan tiket KRL secara online, baik untuk pulang pergi maupun lebih dari satu orang. Yang perlu diperhatikan, gunakan kode QR yang benar.