Cara Mengubah Umur di TikTok

Cara Mengubah Umur di TikTok Agar Bisa Pakai Semua Fitur

GEMATOS.ID | Adakah cara mengubah umur di TikTok itu? Mungkin kamu butuh cara tersebut saat ini karena mendapatkan pembatasan dari TikTok. Pasalnya, ada beberapa fitur yang tidak bisa digunakan kalau ternyata kamu masih di bawah umur. 

TikTok memang memiliki kebijakan sendiri atas pembatasan usia tersebut. Yang mana ini bertujuan untuk menciptakan komunitas yang aman dan nyaman selama menggunakan TikTok. Terutama bagi para remaja, bahkan anak-anak yang sudah memiliki akun TikTok sendiri di ponselnya. 

Kalau ternyata ada kesalahan memasukkan tanggal lahir saat pendaftaran dulu, bisa diubah kapan saja. Tentunya ini harus dilakukan secara jujur dan sesuai kebijakan TikTok. Untuk mengubah umur atau tanggal lahir di TikTok, caranya seperti di bawah ini. 

Bisakah Mengubah Umur di TikTok? 

Apakah kamu melakukan kesalahan atau asal memilih tanggal lahir saat mendaftar akun TikTok pertama kali? Bisakah tanggal lahir tersebut diganti agar umurmu memenuhi kebijakan TikTok? Jawabannya adalah bisa. 

Kamu memang dapat mengganti tanggal lahir akun TikTok dengan mudah. Tapi perhatikanlah bahwa di Indonesia, pembuat akun TikTok itu dibatasi untuk usia minimal 14 tahun. Kalau di bawah umur tersebut, tidak menutup kemungkinan akun akan diblokir oleh tim TikTok secara permanen. 

Related  3 Cara Membatalkan Pesanan di TikTok yang Sudah Menunggu Penjemputan

Ketika akun diblokir, kamu bisa mengajukan banding dan membuktikan bahwa itu salah. Sertakan bukti jika kamu benar-benar berumur di atas 14 tahun dengan memberikan dokumen maupun foto diri. Selanjutnya kamu dapat mencantumkan tanggal lahir yang benar. 

Umur akun TikTok memang bisa diganti, tapi tidak boleh terlalu sering. Biasanya berjarak kurang lebih tiga bulan dari terakhir menggantinya. Semisal kamu memaksa ingin memasukkan tanggal lahir yang baru, malah muncul notifikasi bahwa kamu diminta untuk menunggu beberapa waktu lagi. 

Cara Mengubah Umur di TikTok

Cara Mengubah Umur di TikTok
Cara Mengubah Umur di TikTok

Buat kamu yang belum tahu, cara mengubah umur di TikTok itu sangat mudah. Kamu tinggal masuk ke halaman Pengaturan, membuka tanggal lahir, kemudian menggantinya dengan yang benar. Namun ternyata, tidak jarang ada yang gagal melakukannya. 

Seperti yang disebutkan jika tanggal lahir tidak bisa diganti lagi kalau terlalu sering. Tapi kamu dapat meminta bantuan dari tim TikTok dengan mengajukan laporan. Cara-caranya dapat dilihat pada panduan di bawah ini. 

Cara 1. Mengubah Umur di TikTok Lewat Pengaturan

Sebagai pemilik akun, kamu dapat melakukan pengelolaan dan mengubah pengaturannya. Salah satunya yaitu mengganti tanggal lahir di TikTok yang salah. Dengan begitu, umurmu memenuhi persyaratan untuk menggunakan berbagai fitur yang memang sengaja dibatasi bagi anak-anak dan remaja. 

Cara mengubah umur di TikTok dapat kamu lakukan lewat halaman Pengaturan dan privasi. Pastikan baru-baru ini belum pernah menggantinya sama sekali. Untuk langkah-langkahnya, cek di bawah ini:

Langkah 1. Buka Menu Profil

Buka aplikasi TikTok yang kamu gunakan. Kemudian, login atau beralih ke akun yang hendak diganti usianya. Setelah berhasil login, halaman Beranda aplikasi akan terbuka. Dari halaman ini, masuk ke menu Profil yang terletak di sebelah pojok kanan bawah. 

Related  Cara Menonaktifkan TikTok Shop Ternyata Solusinya Begini

Langkah 2. Klik Tanda Garis Tiga

Jika halaman Profil sudah terbuka, lihat garis tiga horizontal di kanan atas. Ketuk tanda tersebut untuk mengakses berbagai menu yang lain. Biasanya, tanda ini dinamakan dengan ikon humberger

Langkah 3. Masuk ke Menu Pengaturan dan Privasi

Saat mengetuk tanda garis tiga, kamu akan mendapati berbagai menu. Untuk mengubah usia akun TikTok, masuk ke bagian Pengaturan dan privasi. 

Langkah 4. Buka Menu Akun

Cara Mengubah Tanggal Lahir di TikTok

Di halaman Pengaturan pun banyak menu untuk mengelola akun TikTok milikmu. Jadi, langkah selanjutnya buka menu Akun

Langkah 5. Cek Bagian Informasi Akun

Cara Mengubah Umur di TikTok

Berikut ini cara mengubah umur di TikTok selanjutnya. Pada halaman ini, kamu buka menu Informasi Akun

Langkah 6. Lihat Tanggal Lahir

Cara Mengubah Umur di TikTok

Di sini kamu bisa lihat berbagai informasi akun milikmu, seperti nomor telepon dan email yang terdaftar. Sedangkan untuk mengubah usia, lihat dan klik bagian Tanggal Lahir. 

Langkah 7. Pilih Tanggal Lahir yang Benar

Cara Mengubah Tanggal Lahir di TikTok

Berikutnya kamu harus memilih tanggal lahir yang benar agar sesuai dengan batasan umur yang ditetapkan TikTok. Caranya geser bagian yang ada di bawah dan pilih tanggal, bulan, kemudian tahunnya. Kalau sudah benar, tekan tombol Konfirmasi

Langkah 8. Pastikan Umurmu Sudah Sesuai

Cara Mengubah Tanggal Lahir di TikTok

Selanjutnya TikTok akan bertanya apakah usiamu sudah benar dan sesuai dengan tanggal lahir yang dimasukkan. Kalau memang tidak ada kesalahan, klik Konfirmasi, lalu Selesai. Pastikan langkah ini, karena jika ada yang salah lagi, kamu tidak bisa menggantinya dan harus menunggu beberapa waktu lagi. 

Cara 2. Mengubah Umur di TikTok Lewat Menu Laporkan Masalah

Bagaimana jika kamu tidak bisa mengganti tanggal lahir sama sekali? Bahkan sudah menunggu pun masih dapat peringatan dan harus menunggu beberapa waktu lagi. Kalau ini yang terjadi, coba solusinya dengan mengirimkan laporan atau tiket dukungan kepada tim TikTok. 

Related  5+ Cara Membuat Akun TikTok Baru di HP yang Sama (Lebih Gampang)

Kamu dapat mengadukan permasalahan ini dan meyakinkan bahwa usia sudah sesuai ketentuan. Kemudian minta bantuan dari tim dukungan TikTok untuk mengganti tanggal lahir yang salah tersebut. Agar lebih jelas, cek bagaimana cara mengubah umur di TikTok berikut ini:

  • Pertama, masuk ke halaman Profil seperti yang sudah ditunjukkan. 
  • Lalu ketuk ikon humberger, kemudian pilih menu Pengaturan dan privasi. 
  • Selanjutnya, geser layar untuk menemukan dan memilih Laporkan masalah. 

  • Di halaman ini tersedia berbagai topik masalah yang sering terjadi di TikTok berikut solusinya. Tapi jika tidak menemukan solusi yang kamu maksudkan, klik tombol Kirim Laporan yang ada di bawah. 

  • Berikutnya kamu akan menemukan formulir tiket dukungan seperti ini. 

  • Kotak yang awak itu isi dengan permasalahanmu dan permintaan bantuan. Bisa dibilang, ini semacam curhat. Jadi, ceritakan secara detail. Kalau bingung, mungkin bisa menggunakan kalimat seperti ini: “Halo, tim dukungan TikTok. Saya ingin mengganti umur akun, tapi selalu gagal, sehingga tidak bisa menggunakan beberapa fitur, seperti live dan Shop. Padahal saat ini usia saya lebih dari 18 tahun. Mohon bantuannya untuk mengubah umur akun saya. Terima kasih.
  • Kamu pun dapat menyertakan foto terkait masalah tersebut atau identitas yang menunjukkan usiamu sudah 18 tahun. 
  • Setelah semuanya selesai, tekan tombol Kirim. Sekarang tunggu balasan dari tim TikTok. 

Pentingnya Mengubah Umur di TikTok

Memang batasan usia pembuatan akun TikTok itu 14 tahun. Para remaja pun bisa menggunakan, melihat video, dan memposting konten seperti biasanya. Hanya saja, ada beberapa fitur yang dibatasi untuk usia di bawah 18 tahun. 

Contoh fitur yang tidak bisa diakses oleh pengguna di bawah 18 tahun yaitu live streaming, Shop, dan pengambilan komisi. Bahkan untuk usia 13—15 tahun tidak tersedia fitur Pesan Langsung. Itulah kenapa, penting sekali untuk mengubah umurmu jika sudah memenuhi ketentuan. Dengan begitu dapat menikmati semua fitur dari TikTok. 

Begitulah cara mengubah umur di TikTok dengan benar. Sebenarnya kamu bisa menggantinya langsung di menu Pengaturan dan privasi. Tapi kalau terus saja gagal, dapat membuat laporan kepada tim dukungan TikTok. 

error:
Scroll to Top