Cara Hapus Akun Bigo

Cara Hapus Akun BIGO Live (Delete) Permanen, Januari 2024

Aplikasi streaming di tanah air, dari hari ke hari semakin bertambah. Tadinya, orang hanya mengenal Instagram sebagai wadah untuk melakukan live. Tidak lama setelah itu, muncul hal yang baru lagi, yaitu Tik Tok. Sampai pada akhirnya, ada apps khusus yang bernama Bigo. Dimana, kalian dapat dengan leluasa siaran secara online. Berikut, cara hapus akun Bigo.

Bigo live sendiri merupakan, salah satu aplikasi yang ditujukan untuk keperluan broadcast. Lambang dari apknya, sangat lah imut. Dinosaurus versi chibi. Karena dapat diakses selama 24 jam setiap harinya, kalian bisa dengan bebas siarang langsung dimanapun dan kapanpun. Kerennya, Kamu bisa terhubung ke pengguna yang berada di seluruh dunia. Unduhnya free!

Download aplikasinya melalui Google Play Store. Apk ini, didesain bagi pengguna HP android dan iPhone. Support untuk sistem iOS. Selain melakukan broadcast. Ada juga live video chat atau video call. Mau streaming sambil main games juga bisa. Pilih live game streaming. Kalian dapat melihat aksi permainan dari game-game terkenal. Dota 2, GTA.

Bersaing dengan para broadcaster lainnya untuk memenangkan hadiah hingga jutaan rupiah. Pasti bisa dong. Masuk ke fitur live PK (LOL). Bagi yang kalah, nanti akan mendapatkan sanksi. Kalian yang ingin cari cuan, sebaiknya pilih layanan Go live. Semakin banyak gift yang diperoleh dari para penonton, pundi-pundi rupiah yang didapatkan kian berlimpah.

Cara Hapus Akun Bigo

Cara Hapus Akun Bigo
Menghapus Akun Bigo

Cara Hapus Akun Bigo di Android & iPhone

Pengguna dari akun Bigo live, menurut data statistik dari pengunduh Google Play Store yakni sebanyak 400M+. Memiliki rated 12+ yang berarti, sebaiknya user yang mengunduh telah memasuki usia 12 tahun ke atas. Direkomendasikan buat kalian yang gemar menonton konser musik secara online, berinteraksi dengan para host di waktu bersamaan. Cari teman juga bisa.

Related  Cara Delete Akun Twitter Secara Permanen Lewat Web dan Aplikasi

Cara hapus akun Bigo live, sangat lah mudah. Kalian, tinggal ikuti saja langkah-langkah yang akan dijelaskan di bawah ini. Sebelum itu, Kamu yang tertarik terjun menjadi seorang konten kreator, coba deh gunakan aplikasi tersebut. Daftarnya tidak ribet. Sama ketika registrasi di apk. lainnya. Informasi-informasi dasar seperti, alamat email, nomor HP, dan password.

  1. Buka dan jalankan aplikasi Bigo Live di iPhone kalian
  2. Login ke BIGO menggunakan akun pribadi Kamu
  3. Lanjutkan cara hapus akun Bigo Live, dengan klik menu Saya yang terdapat di bagian bawah sebelah kanan
  4. Klik icon menu Pengaturan
  5. Tekan Pengaturan akun, Scroll ke bawah sampai kalian menemukan tulisan hapus akun

  6. Lakukan verifikasi akun login dengan cara pilih Berikutnya

  7. Perhatikan isi yang tertulis pada kolom syarat dan ketentuan, saat kalian akan melakukan penghapusan akun
  8. Pilih konfirmasi dan lanjut, kalau kalian sudah merasa yakin akan melanjutkan hapus akun BIGO
  9. Muncul pop up, yang berisi pengingat. Klik kotaknya, dan kasih tanda centang pada tulisan Saya sudah membaca dan menyetujui perjanjian dari penghapusan akun

  10. Pilih tombol yang bertuliskan Hapus
  11. Kemudian, konfirmasi hapus akunnya dengan memilih Hapus kembali
  12. Tunggu beberapa saat, sampai muncul tulisan pemberitahuan bahwa Akun ini sudah berhasil dihapus

Cara hapus akun Bigo Live, tidak sulit seperti yang kalian bayangkan. So, buat kamu yang ingin sekedar mencoba menggunakan aplikasi ini hanya untuk beberapa waktu. Tentu bisa. Selain melakukannya secara manual, penghapusan akun tersebut dapat dilakukan dengan bantuan yang tersedia. Kirim saja email, ke tim pusat bantuan Bigo di [email protected].

Akan tetapi, kalian perlu tahu kalau menghapus akun ini hanya tersedia didalam aplikasi saja. Artinya, meskipun Kamu dapat membukanya melalui browser , akun tetap tidak bisa dihapus. Terlebih, buat pengguna yang masih merasa bimbang. Tenang saja. Perusahaan memberikan kesempatan untuk membatalkan aksi hapus akunnya, selama 20 hari. Tinggal log in account.

Cara Menghapus Akun Bigo Live Lite

Bigo Live ini, berpusat di Singapura. Meskipun demikian, sejak pertama kali rilis di tanah air pada tahun 2016 silam langsung menduduki posisi tertinggi. Dikenal sebagai salah satu aplikasi paling populer. Bisa buat cari cuan juga. Itulah kenapa, banyak konten kreator yang sangat gencar streaming agar dapat menarik perhatian para penonton. Akumulasi ke rupiah.

Related  4 Cara Clear Cache Google Chrome, Menghapus Cookies di PC & HP

Cara hapus akun Bigo, tidak hanya dilakukan sesuai dengan instruksi yang telah dijelaskan di atas. Ada juga prosedur lainnya. Kamu, bisa melakukan pengahapusannya melalui Customer Service. Gratis loh bantuannya… Namun, berlaku untuk user yang kehilangan aksesnya. Log in, sulit dilakukan padahal masih berada dalam jangka waktu 20 hari. Simak selengkapnya!

  1. Buka gmail atau platform email lainnya yang kalian miliki
  2. Kirimkan pesan ke alamat surel dari pusat bantuan perusahaan Bigo, di [email protected]
  3. Tulis judul atau subject dengan isi “ingin melakukan penghapusan akun
  4. Isi kolom pesan dengan alasan yang disampaikan ke pihak bantuan, kenapa kalian ingin menghapus akun atau membatalkannya
  5. Sertakan juga pada kolom isi pesannya, ID Bigo, Nomor HP yang digunakan ketika mendaftar, metode log in akun, serta jenis smartphone yang kerap dipakai saat akan masuk ke aplikasi Bigo
  6. Jangan lupa kirim lampiran file berupa screeshoot dari profil akun Bigo kalian. Itupun, kalau masih bisa log in ke akun
  7. Tunggu sampai kalian mendapatkan email balasan dari pihak Bigo. Umumnya, pengirim pesan akan diminta untuk melakukan verifikasi lebih lanjut dari pusat bantuan
  8. Cara hapus akun Bigo berikutnya, kalian tinggal ikuti saja arahan yang diberikan oleh pusat bantuan sampai akun berhasil dihapus.

Prosedur ini, seringkali dimanfaatkan oleh user yang sudah kehilangan akses untuk masuk ke akun pribadi Bigo miliknya. Bisa juga digunakan bagi mereka yang lupa dengan kata sandi atau password, atau juga Nomor HPnya sudah hangus. Adapun nama lain yang dimiliki oleh apk. Bigo, diantaranya ada”

  • BIGO
  • BIGO LIVE
  • Bigo.sg
  • Bigo.tv
  • BIGO TV
  • Bigo Technology Pte.Ltd
  • Bigo Technology (UK) Limited.
Related  Cara Menghapus Video yang Disukai di TikTok Sekaligus Semuanya

Alasan kenapa banyak sekali orang yang mengunduh aplikasi ini, tidak terlepas dari manfat yang ditawarkan oleh perusahaan. Selain untuk mengobrol dengan berbagai macam karakter orang di seluruh dunia, para konten kreator bisa memperoleh cuan. Ekspresikan bakatmu, di aplikasi live streaming Bigo. Siapa tahu, Kamu artis terkenal berikutnya di dunia entertaiment.

Cara hapus akun Bigo, tidak sulit bukan? Selain mudah untuk dilakukan, prosesnya cepat. Privacy kalian jadi tetap aman. Buat Kamu yang tetap aktif menggunakannya, jangan lupa di upgrade ke versi terbaru. Selain ada fitur-fitur menarik yang bisa secara gratis dimanfaatkan, penyiar dapat secara bebas memilih rewards. Selesaikan tugasnya, dan pilih hadiah undian.

Sekian penjelasan mengenai cara hapus akun Bigo di kesempatan kali ini. Kalian yang butuh informasti terkait seputar cara hapus akun Bigo di iPhone dan cara menghapus akun Bigo Live Lite, pembahasannya ada di atas. See you on the next topics. Enjoy your weekend, and bye bye!

error:
Scroll to Top