Facebook merupakan media sosial dengan pengguna paling banyak, mencapai jutaan orang di seluruh dunia. Facebook biasa dipakai untuk berkomunikasi hingga berjualan secara online. Kamu belum memiliki akun facebook? Simak cara buat akun Facebook berikut ini, ya!
Membuat akun Facebook ada 2 cara. Bisa melalui aplikasi atau browser di HP dan browser di laptop/PC. Berikut penjelasan detail mengenai langkah-langkah membuat akun facebook baru. Mulai dari pendaftaran, mengunggah foto profil/sampul, mengisi informasi data diri, hingga mencari teman.
Cara Buat Akun Facebook
1. Cara Buat Akun Facebook di HP
Cara buat akun Facebook di HP sangat mudah. Bisa lewat aplikasi ataupun browser. Nah, untuk HP lebih baik menggunakan aplikasi saja. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat kamu ikuti:
Membuat Akun Facebook Baru
- Pertama, jika belum punya aplikasi Facebook, silakan unduh terlebih dahulu. Pengguna Android bisa melalui Googley Play Store dan pengguna iOS bisa melalui App Store.
- Setelah berhasil mengunduh dan memasang aplikasi, buka aplikasi Facebook tersebut.
- Saat halaman sudah terbuka, klik Buat Akun Baru.
- Akan muncul halaman Bergabung dengan Facebook, klik saja Selanjutnya
- Muncul persetujuan Izinkan Facebook Mengakses Kontakmu, Membuat dan Mengatur Kontak. Kamu bisa pilih Izinkan ataupun
- Masukkan nama lengkapmu, lalu klik Selanjutnya
- Pilih tanggal lahir, lalu klik Selanjutnya
- Silakan pilih jenis kelamin yang sesuai (Perempuan, Laki-laki, atau Khusus), kemudian klik Selanjutnya
- Masukkan nomor HP yang masih aktif. Facebook akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor ini. Kemudian klik Selanjutnya.
- Buat kata sandi untuk akun Facebook baru ini. Kata sandi harus mengandung angka dan huruf besar kecil. Buat lah kata sandi yang bervariasi dan sulit ditebak, namun kamu mudah mengingatnya. Jika sudah, klik Selanjutnya.
- Muncul halaman Selesai Mendaftarkan. Ada 2 pilihan, Daftar dan Daftar tanpa mengunggah kontak saya. Terserah saja, pilih saja sesuai keinginanmu.
- Pilih atau buat naman akunmu. Jika sudah, klik
- Selanjutnya adalah Halaman Syarat dan Ketentuan. Pilih Lanjutkan untuk menyetujuinya.
- Pembuatan akun Facebook baru diproses.
Mengunggah Foto Profil
- Setelah berhasil membuat akun baru, saatnya unggah foto agar temanmu mengenalimu di Facebook
- Klik profil yang masih belum ada fotonya
- Muncul 2 pilihan, Pilih Dari Galeri atau Ambil Foto. Jika ingin menggunakan foto yang sudah ada silakan Pilih Dari Galeri. Sedangkan jika kamu mau ambil foto langsung saat itu juga, silakan pilih Ambil Foto.
- Jika sudah yakin dengan foto yang akan diunggah, klik Simpan.
- Tunggu hingga proses unggah selesai.
- Foto profil sudah berhasil diunggah.
Mengisi Informasi Pribadi
Tak hanya foto, temanmu juga butuh info pribadi agar dengan jelas mengenalimu. Terkadang foto saja membuat orang pangling dan ragu-ragu menambahkanmu menjadi teman di Facebook. Kamu bisa menambahkan info berupa sekolah, universitas, atau tempat kerja.
Mencari Teman di Facebook
- Silakan menuju menu Teman untuk mencari teman di Facebook.
- Jika setuju dengan saran pertemanan dari Facebook, klik saja Aktifkan.
- Kamu juga bisa mencari teman secara manual, dengan mengetik nama teman-temanmu.
- Jika sudah, tekan enter.
- Akan muncul profil orang dengan nama tersebut. Klik Tambah Teman untuk mengirimkan permintaan pertemanan padanya.
2. Cara Buat Akun Facebook di Laptop/PC
Jika menggunakan laptop/PC, untuk buat akun baru bisa lewat browser. Caranya pun sama mudahnya dengan aplikasi. Berikut langkah-langkah membuat akun Facebook di laptop/PC:
Membuat Akun Facebook
- Silakan buka situs Facebook.
- Klik Buat Akun Baru.
- Akan muncul form pendaftaran berisi Nama depan, Nama belakang, Nomor telepon/email, Kata sandi, Tanggal lahir, dan Jenis kelamin.
- Isi semua kolom dalam form tersebut. Jika sudah, klik Daftar.
- Kamu akan mendapat kode konfirmasi dari Facebook. Bisa dikirim melalui nomor telepon atau email, tergantung mana yang kamu gunakan untuk mendaftar.
- Masukkan kode konfirmasi tersebut, lalu klik Lanjutkan.
- Muncul notifikasi Akun Telah Dikonfirmasi. Klik saja Oke.
- Akun Facebook barumu sudah jadi.
Mengunggah Foto Profil
- Unggah foto profil untuk melengkapi profilmu.
- Masuk ke halaman profil.
- Klik foto profil yang masih kosong.
- Klik Tambahkan Foto.
- Pilih Unggah Foto.
- Silakan unggah foto yang ingin kamu jadikan foto profil. Atur foto tersebut sesuai keinginan. Jika sudah klik Simpan.
- Foto profilmu akan otomatid terunggah.
- Menambahkan foto sampul juga caranya hampir sama. Klik Tambahkan Foto Sampul.
- Pilih Unggah Foto.
- Pilih foto yang ingin kamu jadikan sebagai foto sampul. Atur dan posisikan foto tersebut. Kemudian klik Simpan Perubahan.
- Foto sampul akan otomatis terunggah.
Mengisi Informasi Pribadi
- Tambahkan informasi mengenai informasi pribadi agar lebih dikenal oleh temanmu.
- Caranya, masuk ke halaman profil.
- Pilih tab Tentang.
- Tambahkan informasi diri seperti tempat kerja, sekolah, perguruan tinggi, kota asal, tempat tinggal, dan sebagainya.
- Jika sudah, atur informasi tersebut dapat dilihat siapa saja. Bisa public, teman Facebook, teman kecuali, teman spesifik, hanya saya, atau khusus.
- Setelah itu klik Simpan.
Mencari Teman di Facebook
- Pada beranda Facebook, silakan klik Cari Teman.
- Silakan ketik nama temanmu, lalu enter
- Akan muncul profil orang dengan nama tersebut. Kamu bisa klik Tambah Teman untuk mengirimkan permintaan pertemanan padanya.
Berbagai Manfaat Akun Facebook
Memiliki akun Facebook ternyata bermanfaat, lho. Berikut manfaat yang dapat kamu peroleh ketika memiliki akun Facebook, diantaranya:
- Menambah jaringan pertemanan
Manfaat yang pertama yaitu menambah jaringan pertemanan. Sosial media memang sarana untuk menambah jaringan pertemanan. Tak menutup kemungkinan teman-teman Facebook adalah orang yang tidak kamu kenal secara personal di dunia nyata.
Kamu bisa memanfaatkan ini untuk berkenalan dengan mereka yang menurutmu kompeten di bidang tertentu, memiliki hobi yang sama denganmu, dan sebagainya. Namun perlu teliti dan hati-hati, banyak pula pengguna Facebook yang menggunakan platform ini untuk tujuan kejahatan.
- Memudahkan komunikasi
Komunikasi dengan keluarga, sahabat, atau teman kini semakin mudah. Jarak kini tak lagi menjadi halangan. Meski berada di kota yang berbeda, bahkan di negara dan benua berbeda masih bisa saling terhubung. Kamu bisa memanfaatkan fitur message untuk berkomunikasi dengan mereka, bahkan bisa berbagi foto dan video.
- Sumber informasi terkini
Facebook juga merupakan sumber informasi terkini. Banyak informasi mengenai kriminal, kejahatan, gosip artis, dan masih banyak lagi yang dibagikan di Facebook. Kamu juga bisa bergabung ke komunitas-komunitas tertentu untuk mendapat informasi terkini yang lebih spesifik. Misalnya di komunitas anime, kamu bisa mendaoat info terbaru mengenai anime yang sedang popular.
- Sarana untuk berjualan online
Kini Facebook juga menyediakan fitur untuk berjualan. Fitur gratis ini bisa kamu manfaatkan untuk berjualan secara online. Mengingat pengguna Facebook sangat lah banyak, tentu berjualan di sini lumayan menjanjikan.
Demikian cara buat akun Facebook baru di HP maupun laptop/PC. Gunakan akun Facebook dengan baik, ya. Kamu bisa gunakan untuk mencari banyak teman, bahkan berjualan online. Jangan gunakan akunmu untuk hal-hal negatif.
Selalu bijak bersosial media. Ingat bahwa jejak digital bisa membentuk citramu di masa depan. Semoga artikel ini bermanfaat.