Cara Berlangganan Spotify Premium di iPhone

Cara Berlangganan Spotify Premium di iPhone yang Paling Baru

GEMATOS.ID | Spotify adalah platform streaming lagu yang dapat digunakan di berbagai perangkat, termasuk iPhone. Ada beberapa fitur yang hanya bisa diakses dengan akun premium saja. Karena itulah, cari tahu bagaimana cara berlangganan Spotify premium di iPhone yang benar. 

Sebenarnya kamu dapat mendengarkan musik maupun podcast secara gratis di aplikasi Spotify. Namun ada fitur yang hanya tersedia untuk Spotify premium saja, seperti melompati beberapa lagu. Yang jadi masalah, banyak pengguna iPhone yang tidak bisa upgrade akun premium lewat aplikasi Spotify. 

Jika kamu mendapati kendala seperti itu, wajib menyimak penjelasan berikut. Akan diberikan panduan lengkap bagaimana berlangganan atau upgrade ke akun Spotify khusus di HP iPhone. Selain itu juga menjelaskan apa saja keuntungan pengguna premium. 

Bisakah Berlangganan Spotify Premium di iPhone? 

Kalau di HP android, proses upgrade akun Spotify ke premium bisa dilakukan dengan mudah lewat aplikasi. Namun ternyata, hal tersebut tidak berlaku di perangkat iPhone. Jika tidak percaya, coba kamu cek dulu dengan cara di bawah ini:

  • Buka aplikasi Spotify yang kamu gunakan di HP iPhone. 
  • Kemudian pilih menu Premium yang ada di kanan bawah. 
  • Pada halaman ini, kamu tidak akan menemukan banner untuk berlangganan akun premium. Yang ada adalah penjelasan keuntungan jika berlangganan Spotify. 
  • Jika kamu scroll di bagian atas, akan terlihat notifikasi “You can’t upgrade to Premium in the app. We know, it’s not ideal,” yang artinya kamu tidak dapat upgrade ke Premium di aplikasi. Kamu tahu itu tidak ideal. 
Related  Cara Membuat Podcast di Spotify

Berdasarkan notifikasi tersebut, sudah sangat jelas jika kamu tidak dapat berlangganan Spotify jika lewat aplikasi. Tapi ada satu cara berlangganan Spotify premium di iPhone yang masih dapat kamu jajal. Caranya yaitu beli paket lewat situs webnya. 

Cara Berlangganan Spotify Premium di iPhone

Cara Berlangganan Spotify Premium di iPhone
Berlangganan Spotify Premium di iPhone

Seperti yang telah diterangkan, bahwa hanya ada satu cara berlangganan Spotify premium di iPhone. Bukan lewat aplikasi, tapi kamu dapat berlangganan via website. Hanya ini satu-satunya solusi untuk upgrade akun dan jadi pengguna premium. 

Kalau di HP iPhone, kamu bisa membuka websitenya dari peramban apa saja, baik Safari atau Google Chrome. Untuk langkah-langkahnya, bisa lihat panduannya di bawah ini:

  • Buka dulu peramban atau browser yang kamu pakai di HP iPhone. 
  • Kemudian masukkan dan telusuri alamat website Spotify, yakni https://www.spotify.com.
  • Selanjutnya tekan garis tiga di kanan atas dan pilih Masuk atau Daftar

  • Pastikan kamu login dengan akun sama yang digunakan di aplikasi Spotify. Kalau pakai akun Apple, maka pilih login menggunakan akun Apple. 
  • Tapi kalau sebelumnya sudah buat akun, bisa menggunakan email atau username berikut kata sandinya. 
  • Setelah itu, tekan tombol Login untuk masuk ke Spotify versi web. 

Cara Berlangganan Spotify Premium di iPhone

  • Jika kamu masih jadi pengguna Spotify free atau gratis, akan langsung muncul penawaran di halaman pertama. 
  • Klik saja tombol Get Premium. 

  • Cara berlangganan Spotify premium di iPhone berikutnya adalah memilih paket layanan. 
  • Ketuk tombol LIHAT PAKET untuk melihat penawaran yang lebih lengkap. 

  • Perlu diketahui jika ada berbagai paket Spotify premium. Setiap paket juga memiliki benefit yang berbeda-beda. Pastikan kamu sudah membaca detailnya. 
  • Untuk memilih salah satu paket langganan, klik pada tombol MULAI
Related  Cara Memutar Lagu di Spotify

Cara Berlangganan Spotify Premium di iPhone

  • Berikutnya yaitu memilih metode pembayaran. 
  • Pertama kamu bisa tentukan dulu ingin membeli paket premium Spotify secara berlangganan atau satu kali beli saja. 
  • Kalau sudah, pilih metode pembayaran yang kamu miliki saat ini. 
  • Ada berbagai macam cara pembayaran, seperti DANA, OVO, GoPay, pulsa, ShopeePay, artu kredit maupun debit. 

  • Contohnya kamu ingin beli pakai GoPay. Maka pilih opsi tersebut. 
  • Lalu tekan tombol Lanjutkan Pembelian. 

  • Secara otomatis sistem Spotify akan mengarahkanmu ke aplikasi GoPay.
  • Pada aplikasi GoPay akan muncul detail tagihan. 
  • Pilih metode pembayaran di GoPay. 
  • Kalau sudah, tekan tombol Pay yang ada di bawah. 

Cara Berlangganan Spotify Premium di iPhone

Pilihan Paket Berlangganan Spotify Premium di iPhone

Selain cara berlangganan Spotify premium di iPhone yang mudah lewat browser, kamu juga bisa pilih paket sesuatu keinginan. Dengan memiliki akun premium, kamu berhak mengakses berbagai fitur menarik. Tapi sebelum itu, coba cek dulu pilihan paket di bawah ini:

1. Mini

Buat kamu yang sedang menghemat, bisa banget beli paket mini Spotify. Seperti namanya, paket tersebut memang mini, karena berlaku untuk satu hari dengan harga Rp2.500 saja. Tapi Spotify Mini hanya support pada perangkat seluler saja, namun bebas mendengarkan hingga 30 lagu secara offline

2. Individual

Paket Spotify premium lainnya adalah Individual dengan tarif Rp54.990/bulan. Tapi kamu bisa mencoba promo dua bulan pertama dengan harga yang sama. Paket Individual hanya untuk satu akun dan bisa dibatalkan kapan saja. 

3. Duo

Kalau Spotify premium Duo, itu harganya Rp71.490 per bulan. Seperti namanya, kamu dapat menggunakan paket tersebut untuk dua akun premium secara bersamaan. Paket ini juga menawarkan promo di pembelian pertama. 

Related  2+ Cara Bayar Spotify dengan GoPay Paling Mudah

4. Family

Apakah orang satu rumah suka dengan musik atau podcast di aplikasi Spotify? Daripada berlangganan masing-masing, akan lebih hemat jika membeli paket Family dengan biaya Rp86.900/bulan. Dengan paket Family dapat mengakses hingga enam akun dan memblokir musik eksplisit. 

5. Student

Khusus buat mahasiswa, wajib banget berlangganan Spotify premium dengan beli paket Student. Harganya per bulan Rp27.5009 untuk satu akun saja. Akan tetapi bagi mahasiswa yang memenuhi persyaratan diberi potongan harga. 

Keuntungan Berlangganan Spotify Premium di iPhone

Mungkin ada di antara kamu sekalian yang bertanya-tanya kenapa harus berlangganan Spotify premium? Padahal sudah sangat jelas jika ada fitur yang tidak dapat dinikmati jika pakai Spotify gratis. Berikut ini adalah beberapa keuntungan berlangganan Spotify premium:

1. Dapat Menonaktifkan Shuffle

Keuntungan pertama berlangganan Spotify premium yaitu bisa menonaktifkan shuffle. Ini adalah mode pemutaran secara acak yang biasanya ada di Spotify free. Jika berlangganan, kamu dapat membuat playlist dan memutarnya tanpa mode shuffe, sehingga berurutan. 

2. Bebas Iklan

Dapatkan pengalaman mendengarkan musik dan podcast yang lebih menyenangkan dengan berlangganan Spotify premium. Di mana tidak akan ada lagi iklan yang diputar di tengah-tengah lagu. Kamu dapat mendengarnya dengan tenang tanpa ada gangguan. 

3. Dapat Download Konten di Spotify

Keuntungan selanjutnya adalah bisa download lagu atau podcast yang ada di Spotify. Fitur ini akan lebih menghemat kuota. Pasalnya, setelah di-download, dapat kamu putar kapan saja saat offline

4. Kualitas Audio Lebih Baik

Ingin mendapatkan pengalaman mendengarkan musik yang lebih baik? Segera saja upgrade akun ke premium. Perlu diketahui jika Spotify premium menawarkan kualitas audio sampai 320 kbps. 

Begitulah cara berlangganan Spotify premium di iPhone. Karena tidak bisa melakukannya lewat aplikasi, maka alternatifnya yaitu beli paket via browser. Ada lima pilihan paket premium yang ditawarkan dengan benefit atau keuntungan masing-masing. Kamu juga dapat bayar dengan berbagai metode yang tersedia. 

error:
Scroll to Top