Cara Berlangganan Disney Plus

Cara Berlangganan Disney Plus Hotstar Telkomsel yang Baru

GEMATOS.ID | Disney Plus atau yang juga dikenal dengan Disney+ Hotstar adalah layanan streaming online yang menghadirkan ribuan film lengkap. Kamu dapat menikmati semua tayangan di sana dengan cara berlangganan Disney Plus. Di mana banyak keuntungan yang akan kamu peroleh. 

Disney+ Hotstar juga jadi andalan para pecinta drama Korea. Pasalnya, banyak drakor resmi Disney baru yang pastinya menarik untuk ditonton. Di samping itu, Disney Plus merupakan surganya buat pecinta film-film Marvel dan Pixar. 

Tentunya itu semua bisa kamu nikmati jika membeli paket langganan Disney Plus. Proses berlangganannya sangat mudah. Berikut ini akan diterangkan langkah-langkahnya dan apa saja keuntungan berlangganan Disney+ Hotstar

Cara Berlangganan Disney Plus

Cara Berlangganan Disney Plus
Berlangganan Disney Plus

Sebenarnya cara berlangganan Disney Plus itu tidak ribet. Kalau punya aplikasinya, dapat beli paket via aplikasi. Pembelian juga dapat dilakukan lewat Disney Plus versi website untuk diakses di perangkat selain HP. Contohnya kalau ingin streaming film lewat televisi atau laptop. 

Selain itu masih ada satu cara lagi yang tak kalah mudah, yaitu beli paket lewat aplikasi MyTelkomsel. Daripada penasaran bagaimana caranya, kamu bisa cek penjelasan di bawah ini. 

1. Berlangganan Disney Plus Lewat Aplikasi

Cara berlangganan Disney Plus yang pertama yaitu lewat aplikasi. Jadi, Disney+ Hotstar dapat diakses di perangkat seluler dengan menginstal aplikasinya terlebih dahulu. Buat pengguna android mengunduh aplikasinya di Google Play Store dan iOS via App Store. 

Berlangganan Disney Plus sangat mudah. Proses registrasi akun juga gampang dan tidak ribet sama sekali, sebab hanya memerlukan nomor ponsel aktif. Sedangkan untuk email bersifat opsional, yakni bisa kamu tambahkan kapan saja. Seperti inilah cara berlangganan Disney Plus mulai dari awal sampai selesai:

  • Download dulu aplikasi Disney Plus atau Disney+ Hotstar, kemudian instal di perangkat. 
  • Setelah berhasil terpasang, buka aplikasinya. 
  • Lalu login atau daftar akun dengan menginput nomor HP aktif. Usahakan nomor tersebut terdaftar sebagai akun WhatsApp karena biasanya kode dikirimkan Disney via chat WA. 
Related  Cara Beli Canva Pro (Resmi) Agar Dapat Fitur Premium

  • Selanjutnya, cek SMS atau WhatsApp dari Disney. 
  • Lihat kode OTP yang diberikan. 
  • Catat dan input kode OTP pada kolom dan rekan tanda panah. 
  • Jika sudah, tautkan alamat email. Sebenarnya tahapan ini dapat kamu lewati. 
  • Jangan lupa juga cek email untuk mendapatkan kode OTP. 
  • Tentukan profil yang kamu gunakan. Perlu diketahui jika satu akun Disney+ Hotstar dapat digunakan untuk beberapa profil sekaligus. 
  • Kamu sudah berhasil membuat akun Disney Plus. 
  • Sekarang masuk ke bagian My Space yang ada di pojok kanan bawah. 

Cara Berlangganan Disney Plus

  • Sistem akan menginformasikan jika saat ini kamu adalah pengguna gratis. 
  • Oleh karena itu, tekan tombol Berlangganan di sampingnya. 

Cara Berlangganan Disney Plus

  • Berikutnya pilih rencana berlangganan. Disney Plus menyediakan pilihan Paket Basic dan Premium. 
  • Tentukan ingin berlangganan secara bulanan atau tahunan. 
  • Misalkan kamu pilih paket Basic, konfirmasi dengan klik tombol Lanjutkan dengan Basic yang ada di bawah. 

  • Langkah selanjutnya menentukan metode pembayaran. Cara di Disney Plus ini mengikuti metode pembayaran yang terkait dengan akun Google. Jadi juga dapat kamu atur sebelumnya lewat Play Store untuk pengguna android. 

  • Pilih salah satu metode, kemudian tekan Langganan

2. Berlangganan Disney Plus Lewat Website

Cara berlangganan Disney Plus yang selanjutnya bisa lewat website. Jadi, kamu juga dapat mengakses Disney+ Hotstar versi web browser dari perangkat apa saja. Cocok buat kamu yang suka streaming film secara online di laptop atau komputer. 

Cara berlangganannya tidak jauh beda dengan di aplikasi. Hanya saja, untuk versi web mendukung metode pembayaran pakai kartu kredit atau debit. Lain hal dengan Disney Plus aplikasi yang biasa bayar pakai dompet digital juga. 

Tapi buat kamu yang ingin berlangganan via website, jangan lupa akses halamannya dengan versi desktop. Kemudian ikuti cara berlangganan Disney Plus berikut:

  • Buka browser apa saja yang kamu pakai. 
  • Selanjutnya tulis alamat web www.hotstar.com.
  • Tekan enter atau ikon untuk search
  • Setelah terbuka, kamu langsung diminta untuk memasukkan nomor HP aktif sebagai langkah pendaftaran. 
  • Berikutnya masukkan kode OTP yang sudah dikirim ke nomor tersebut. 
  • Kamu dapat menautkan akun saat ini atau nanti. 
  • Apabila sudah berhasil login, klik foto profil di bagian menu sebelah kiri. 
  • Kemudian klik My Space. 
Related  2 Cara Beli Koin Tiktok Paling Murah untuk Top Up

Cara Berlangganan Disney Plus

  • Selanjutnya tekan tombol Berlangganan yang ada di samping alamat profil akun. 

  • Tentukan paket langganan apa yang sesuai kebutuhan. 
  • Setelah itu klik tombol Lanjutkan yang ada di bawahnya. 

  • Pada halaman metode pembayaran, kamu hanya bisa pilih untuk menggunakan kartu kredit atau kartu debit. 

Cara Berlangganan Disney Plus

  • Berikutnya lengkapi data pembayaran, mulai dari nomor kartu, validitas, CVV, dan nama. 

  • Terakhir, klik tombol Bayar dan kamu bisa menikmati semua tayangan di Disney Plus. 

3. Beli Paket Disney Plus di Aplikasi MyTelkomsel

Mungkin banyak dari penikmat Disney+ Hotstar yang belum tahu dengan cara satu ini. Jadi, ada cara berlangganan Disney Plus yang mudah lewat aplikasi MyTelkomsel. Hasil kerja sama antara keduanya memberikan kemudahan dalam pembelian paket Disney. Caranya seperti di bawah ini:

  • Pastikan kamu adalah pengguna Telkomsel. 
  • Download dan instal dulu aplikasi MyTelkomsel
  • Kemudian login ke aplikasi menggunakan nomor Telkomsel aktif. 
  • Biasanya saat proses login, Telkomsel mengirimkan link aktivasi via SMS. 
  • Akses link tersebut agar kamu dapat masuk ke MyTelkomsel. 
  • Setelah berhasil, pilih menu Belanja yang ada di bawah. 

Cara Berlangganan Disney Plus

  • Lalu geser pilihannya ke bagian Hiburan

  • Geser lagi sampai kamu menemukan Disney+ Hotstar. 

  • Kalau di MyTelkomsel hanya ada satu pilihan paket, yaitu Basic dengan harga Rp65.000 masa aktif satu bulan. Selain itu hanya mendapatkan kuota nonton 3 GB. 
  • Pilih paket tersebut dan klik Sekali Beli. 

Cara Berlangganan Disney Plus

  • Kemudian tentukan metode pembayaran. Kamu bisa pakai e-money maupun pulsa. 
  • Terakhir, tekan Bayar

Pilihan Paket Langganan Disney Plus

Kamu dapat menikmati semua tayangan di platform ini dengan cara  berlangganan Disney Plus. Tapi, berapakah biaya yang harus kamu keluarkan? Berikut ini dua pilihan paket yang ada di Disney+ Hotstar dan dapat kamu beli sesuatu kebutuhan:

Related  3 Cara Beli Followers Tiktok Permanen 100% Anti Shadow Banned

1. Basic

  • Bulanan: Rp65.000
  • Tahunan: Rp450.000
  • Keuntungan: Menonton semua tayangan, bisa digunakan di semua perangkat (HP, tablet, laptop, dan TV), mengunduh konten tertentu. Selain itu dapat membuat hingga 7 profil untuk satu akun. Satu akun maksimal untuk tiga perangkat dan bisa streaming di satu perangkat bersamaan. Kualitas video 1080p (full HD). 

2. Premium

  • Bulanan: Rp119.000
  • Tahunan: Rp779.000
  • Keuntungan: Semua yang ada di paket Basic. Tapi dapat diakses maksimal sampai 10 perangkat dan tiga perangkat streaming secara bersamaan. Sedangkan kualitas tayangan mencapai 4K atau 2160p, sehingga mendapatkan pengalaman menonton yang lebih seru. 

Seperti itulah cara berlangganan Disney Plus. Kamu bisa berlangganan paket Basic atau Premium lewat Disney+ Hotstar versi aplikasi dan website. Selain itu juga dapat beli paket via aplikasi MyTelkomsel. Satu akun yang sudah berlangganan dapat digunakan untuk semua perangkat. 

error:
Scroll to Top