Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok

3 Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok dari Teman

GEMATOS.ID | Cara memasukkan kode undangan TikTok adalah hal yang harus kamu ketahui. Pasalnya, dari kode tersebut berkesempatan mendapatkan penghasilan tambahan hanya dengan daftar akun. Jadi, kode diinput setelah buat akun TikTok pertama kali di perangkat yang kamu pakai. 

Tapi yang jadi kebingungan, opsi untuk memasukkan kode undangan tidak terdapat di menu pendaftaran. Lantas, bagaimana cara menginputnya agar menerima pendapatan? Langsung saja perhatikan penjelasan di bawah ini. 

Apa Itu Kode Undangan TikTok? 

Di aplikasi TikTok ada yang disebut kode undangan. Sering pula dikatakan sebagai kode referral atau kode rujukan. Ini merupakan kombinasi angka unik yang dimiliki oleh setiap pengguna TikTok. User TikTok bisa membagikan kode tersebut dan mengundang teman, keluarga, atau orang yang memenuhi syarat sebagai pengguna baru. 

Kalau dulu, kode undangan dipakai untuk pengguna baru TikTok saat daftar akun pertama kali. Tapi sekarang ini, kode dimasukkan setelah melakukan pendaftaran. Nantinya, pengirim maupun pengguna baru tersebut akan dapat keuntungan berupa uang tunai dari TikTok. 

Jadi, semakin banyak yang daftar TikTok pakai kode undangan tersebut, maka makin banyak pula bonus yang diterima. Tidak berhenti di situ saja. Ketika pengguna yang diberi kode tersebut melakukan aktivitas seperti menonton video, maka pemberi kode juga berhak mendapatkan bonus tambahan. 

Jumlah saldo yang diterima untuk satu kali penggunaan kode adalah Rp10.000. Jumlah tersebut masih mungkin bertambah kalau mau membagikannya ke lebih banyak pengguna. Setelah terkumpul banyak, bonus tersebut dapat dicairkan ke rekening pribadi menjadi uang tunai. 

Related  4 Cara Menambah Akun TikTok di Aplikasi HP yang Sama

Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok

Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok
Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok

Apa kamu ingin dapat keuntungan seperti yang disebutkan di atas? Kalau mau mendapatkan uang cash, coba dengan cara memasukkan kode undangan TikTok. Tentunya berlaku untuk pengguna baru saja dan men-download aplikasi TikTok tidak lebih dari 24 jam. 

Syarat tersebut merupakan hal mutlak. Pihak TikTon pun tidak bisa dibohongi, semisal kamu buat akun baru tapi dari perangkat yang sama. Ini tidak dapat dilakukan, karena TikTok akan mengarahkanmu untuk mengakses Rewards pakai akun yang terdaftar pertama kali di perangkat tersebut. 

Jadi, memasukkan kode referral di TikTok hanya berlaku pada pengguna yang benar-benar masih pertama kali pakai aplikasinya. Kode tersebut dimasukkan setelah daftar akun baru. Sebaiknya, lihat tahapan yang akan diterangkan di bawah ini. 

Tahapan 1. Download dan Buka Aplikasi TikTok ✔️

Syarat utama agar kamu bisa mendapatkan keuntungan dari kode referral TikTok yaitu baru pertama kali instal aplikasinya di perangkat. Jadi, sebelumnya tidak pernah pakai aplikasi TikTok dan memang hendak download saat itu juga. Aplikasi TikTok bisa kamu unduh dari Google Play Store bagi pengguna android dan App Store untuk iPhone. 

Setelah kamu download, segera instal aplikasinya. Kemudian buka TikTok dan ikuti langkah berikut ini:

  • Buka aplikasi TikTok dan pilih minat sesuai petunjuk yang diberikan.
  • Di layar tersebut ada berbagai pilihan topik yang mungkin kamu sukai. 
  • Pilih beberapa atau Lewati saja jika ingin mengaturnya nanti.

  • Berikutnya, tekan Mulai Menonton untuk membuka aplikasinya. 

  • Selanjutnya kamu bisa melihat konten-konten yang ada di TikTok dan sedang trending

Tahapan 2. Daftar Akun TikTok ✔️

Memang kamu bisa melihat konten di TikTok sebagai tamu, alias tanpa daftar akun. Tapi jika ingin mencoba cara memasukkan kode undangan TikTok, syaratnya wajib punya akun. Sebagaimana yang diketahui bahwa kode referral berlaku bagi pengguna baru saja. 

Related  3 Cara Mendapat Gratis Ongkir di TikTok Shop: Belanja Makin Murah

Perlu diperhatikan lagi, jarak antara kamu download aplikasi dan daftar akun jangan sampai 24 jam. Karena jika lewat waktu tersebut, tidak bisa lagi mendapatkan reward dari kode undangan. Oleh sebab itu, sebaiknya segera buat akun TikTok baru sesaat setelah aplikasinya diinstal di perangkat. 

Mendaftar akun TikTok sangat mudah, sebab yang dibutuhkan hanya nomor telepon atau alamat email aktif. Kamu bisa ikuti panduan di bawah ini agar lebih paham:

  • Dari halaman awal aplikasi TikTok, masuk ke menu Profil. Menu tersebut ada di sudut kanan bawah yang ditandai dengan ikon orang. 

  • Setelah itu, ketuk tombol Mendaftar

Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok

  • Sebenarnya ada banyak pilihan pendaftaran akun baru TikTok. Kamu bisa pakai nomor telepon, email, Facebook, atau login dengan akun Google. 

  • Di sini akan dicontohkan pakai email. Pastikan bahwa alamat tersebut masih aktif dan dapat menerima pesan. 
  • Masukkan alamat email ke dalam kolom yang tersedia. 
  • Selanjutnya tekan Berikutnya

Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok

  • Langkah berikutnya buat kata sandi. Gunakan password yang kuat, menggunakan kombinasi angka dan huruf, serta minimal berjumlah delapan karakter. Selain itu, pakai minimal satu karakter khusus. 
  • Jika sudah buat password, klik Berikutnya.

  • Setelah itu kamu diminta untuk memasukkan tanggal lahir. Perlu diketahui jika usia minimal daftar akun TikTok yaitu 13 tahun. Tapi demi pengalaman lebih baik dan fitur yang lengkap, TikTok membatasi untuk umur 18 tahun ke atas. Kemudian klik Berikutnya
  • Selanjutnya buat nama panggilan dan tekan Konfirmasi. Kamu juga bisa melewati tahapan ini. 

  • Selesai dan kamu sudah berhasil daftar akun TikTok. 

Tahapan 3. Masukkan Kode Undangan TikTok ✔️

Inilah cara memasukkan kode undangan TikTok yang penting. Memang kode referral tidak diinput saat pendaftaran akun, melainkan setelah kamu daftar dan di halaman reward. Kode bisa kamu peroleh dari pengguna TikTok lain, seperti kode 7190157839. Masukkan kode tersebut dengan cara di bawah ini:

  • Masuk ke halaman Profil aplikasi TikTok milikmu. 
  • Ketuk ikon reward yang ada di kiri atas. 
Related  2 Cara Menambahkan Lokasi di TikTok (Postingan dan Bio)

  • Gulir halaman reward ke bawah sampai menemukan kolom untuk input kode undangan. 
  • Tulis kodenya dan tekan Konfirmasi

Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok

  • Beberapa saat kemudian kamu akan mendapatkan reward atas kode tersebut. 

Gagal Memasukkan Kode Undangan di TikTok ✔️

Satu permasalahan yang kerap dialami pengguna baru TikTok yaitu tidak bisa memasukkan kode undangan. Kenapa permasalahan tersebut terjadi? Ada dua kemungkinan yang membuatmu gagal memasukkan kode referral di TikTok. 

  • Pertama, sudah lebih dari 24 jam. Ada batas waktu dalam memasukkan kode undangan. Kalau lebih dari 24 jam setelah download dan instal aplikasinya, otomatis menu reward untuk input kode referral akan hilang. Itulah kenapa pengguna lama aplikasi TikTok tidak bisa menggunakan cara ini. 
  • Kedua, sudah pernah pakai kodenya. Alasan lain kenapa kamu gagal memasukkan kode tersebut adalah sudah pernah memakainya. Disarankan pakai perangkat baru, bukan buat akun di HP yang sama. 

Cara Membagikan Kode Undangan TikTok ✔️

Setiap pengguna TikTok punya kode unik sendiri. Selain memasukkan kode undangan dari orang lain, kamu juga bisa membagikan kode milikmu agar mendapatkan keuntungan tambahan. Cara membagikannya sebagai berikut:

  • Buka halaman Reward aplikasi TikTok. 
  • Setelah itu, gulir layar ke bawah. 
  • Lihat kode yang kamu miliki. 
  • Tekan ikon Copy di sampingnya. 
  • Kamu juga bisa pilih Undang dan bagikan lewat sosial media lain. 

Begitulah cara memasukkan kode undangan TikTok untuk pengguna baru. Hanya pengguna yang download TikTok pertama kali yang bisa menggunakan kode tersebut. Karena jika buat akun baru di perangkat yang sama, tetap diarahkan untuk beralih ke akun TikTok utama. 

error:
Scroll to Top